PEMUDA DAN SOSIALISASI

Pemuda adalah sekelompok orang – orang muda yang masih memerlukan pembinaan dan pengembangan kearah yang lebih baik agar dapat melanjutkan pengembangan yang sudah/sedang berlangsung saat ini. Proses kehidupan pemuda sendiri di Indonesia sangat berpengaruh dikalangan masyarakat sekitar. Proses seperti itu bisa kita sebut sebagai proses sosialisasi. Pemuda merupakan sosok yang diharapkan mampu berbuat banyak untuk negeri ini karena pemuda adalah sosok yang dianggap mempunyai semangat,hasrat,dan daya imajinasi tak terbatas. Bahkan,Bung Karno pernah menyebutkan dalam pidatonya, “Beri aku sepuluh pemuda,maka akan aku guncangkan dunia!”Sebuah kalimat yang cukup menggambarkan bahwa pemuda adalah sosok yang sangat dibanggakan dan diharapkan untuk dapat melakukan hal yang besar untuk Indonesia. Sejatinya pemuda memiliki beberapa peranan penting yang semestinya dapat dipahami dan dilaksanakan secara sadar oleh para pemuda.

Pertama,pemuda memiliki peranan sebagai agen perubahan (agent of change),di mana pemuda diharapkan mampu untuk membuat perubahan yang membawa Indonesia ke arah yang lebih baik daripada sebelumnya. Kedua, pemuda sebagai agen kontrol sosial (agent of social control) juga berperan untuk mengawasi dan mengontrol kondisi politik maupun sosial yang terjadi di negeri ini. Ketiga,pemuda memiliki peranan sebagai agen pengganti (iron stock) yang nantinya akan menempati posisi garuda terdepan sebagai pemimpin negeri ini.

Sosialisasi pemuda sangatlah diperlukan agar para pemuda tahu bagaimana bertingkah laku di tengah – tengah masyarakat dan lingkungannya. Sosialisasi diartikan sebagai sebuah proses seumur hidup bagaimana seorang individu mempelajari kebiasaan-kebiasaan yang meliputi cara-cara hidup, nilai-nilai, dan norma-norma sosial yang terdapat dalam masyarakat agar dapat diterima oleh masyarakatnya. Kini sudah saatnya bagi pemuda-pemudi Indonesia untuk menyalakan kembali semangat Sumpah Pemuda pada diri masing - masing. Sudah saatnya bagi pemuda-pemudi Indonesia untuk menyadari akan pentingnya peranan pemuda untuk Indonesia dan menerapkan semangat Sumpah Pemuda dimulai dari hal-hal kecil yang bisa dilakukan

Sumber :

http://id.shvoong.com/social-sciences/sociology/1943452-pengertian-sosialisasi/

http://www.seputar-indonesia.com/edisicetak/content/view/442107/

Komentar

Postingan populer dari blog ini

SOAL UJIAN AKHIR SEMESTER FISIKA DAN KIMIA DASAR 2B 2011

Posset & Latice

Tutorial Membuat Logo Apple Pada Corel Draw